Yogyakarta, 2 Maret 2023
Program Doktor Ilmu Manajemen FEB UGM mendapatkan kunjungan dari FEB Universitas Sumatera Utara (USU) dalam rangka sharing beberapa hal yaitu sistem administrasi, akreditasi program studi menuju world-class university, sistem perkuliahan, dan faktor penunjang kualitas pembelajaran. Kunjungan yang berlangsung pada 2 Maret 2023 ini bertempat di Ruang Sidang Lt.3 Gedung Magister Sains dan Doktor FEB UGM. Perwakilan dari Universitas Sumatera Utara ada dua orang. Dalam pertemuan tersebut, hadir beberapa perwakilan dari MD FEB UGM yaitu Prof. Mamduh M. Hanafi, M.B.A., Ph.D. (Ketua Program Studi Doktor Ilmu Manajemen) dan beberapa staf MD FEB UGM.