Senin, 2 Desember 2024, tim Audit Mutu Internal (AMI) Universitas Gadjah Mada melakukan visitasi ke Gedung Magister Sains dan Doktor (MD) FEB UGM. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi dan meningkatkan kualitas program-program akademik yang ada di UGM, salah satunya adalah di Program Studi Magister Sains dan Doktor Ilmu FEB UGM. Tim auditor yang terlibat dalam AMI Prodi Magister Sains dan Doktor Ilmu Ekonomi kali ini terdiri dari dua dosen UGM, yaitu Rijadh Djatu Winardi, SE, M.Sc., Ph.D., CFE, dosen Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM, serta Dr. Mahmudah, S.S., M.Hum, dosen Fakultas Ilmu Budaya UGM.
Tim auditor disambut hangat oleh Prof. Dr. Catur Sugiyanto, MA., selaku Ketua Program Studi Doktor Ilmu Ekonomi FEB UGM dan Heni Wahyuni, S.E., M.Ec.Dev., Ph.D, selaku Ketua Program Studi Magister Sains Ilmu Ekonomi. Dalam sambutannya, Prof. Catur menyatakan pentingnya kegiatan AMI sebagai bagian dari upaya berkelanjutan untuk meningkatkan mutu dan akreditasi program studi di FEB UGM. “Kami sangat menghargai kehadiran tim auditor yang telah meluangkan waktu untuk memberikan evaluasi dan masukan konstruktif, yang akan sangat bermanfaat bagi perkembangan kualitas pendidikan di UGM,” ujar Prof. Catur.
Dalam visitasi ini, tim auditor melakukan serangkaian diskusi, wawancara, dan pemeriksaan dokumen terkait dengan kurikulum, proses pembelajaran, sistem evaluasi, serta dukungan fasilitas dan sumber daya yang tersedia di kedua program studi tersebut. Hasil dari audit ini diharapkan dapat memberikan rekomendasi yang relevan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi program akademik, serta memastikan bahwa proses pendidikan yang diberikan memenuhi standar kualitas yang tinggi. Kegiatan AMI ini merupakan bagian dari komitmen UGM untuk terus memperbaiki dan meningkatkan mutu pendidikan demi menghasilkan lulusan yang berkualitas dan siap menghadapi tantangan global.